Selasa, 22 September 2015

PERINGATI MAY DAY PULUHAN JURNALIS KEDIRI AKSI TURUN KE JALAN


Sejumlah Jurnalis Kediri Demo tuntut Upah layak
Kediri-Peringati hari buruh, puluhan jurnalis di Kota Kediri, Jawa Timur menggelar aksi unjuk rasa di alun-alun Kota Kediri. Para jurnalis menyuarakan kesehjateraan mereka yang selama ini dianggap tidak ada peningkatan , dan juga menolak konvergensi media atau penggunaan karya jurnalis di berbagai media dengan tidak adanya kenaikan upah jurnalis . (01-05-2015)
Dengan membawa sejumlah poster berupa protes dan tuntutannya terhadap pemilik media, puluhan jurnalis di Kota Kediri, yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Independen atau AJI Kota Kediri, Forum Komunikasi Wartawan Kediri, FKWK, serta sejumlah mahasiswa menggelar aksi unjuk rasa memperingati hari buruh, di alun-alun Kota Kediri,

Aguk Fauzul, krolap aksi mengatakan “ Para jurnalis yang juga merupakan seorang buruh ini, menuntut hak hak dan kesejahteraan yang selama ini dianggap tidak ada peningkatan” .

Mereka menuntut adanya upah layak dan menolak adanya konvergensi media, atau penggunaan karya jurnalistik untuk beberapa media dengan sistem pembayaran yang tak berubah . Mereka juga menuntut adanya jaminan sosial yang diberikan oleh pemilik media, untuk menjamin keselamatan para jurnalis dalam menghadapi resiko pekerjaannya .

Dalam aksinya mereka juga menggelar teatrikal yang menggambarkan kekejaman pemilik media terhadap para jurnalis, yang artinya mereka menolak adanya kapitalisme media .(Hab)
luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.comnya.com tipscantiknya.com